Rabu, 09 Oktober 2013

Hubungan antara konsep sosiologi

) HUBUNGAN ANTARA KONSEP-KONSEP SOSIOLOGI
*   Sosiologi sebagai ilmu yang mempelajari masyarakat memiliki konsep-konsep, seperti interaksi sosial, sosialisasi, lembaga sosial, stratifikasi sosial, mobilitas sosial, proses sosial dan perubahan sosial budaya. Konsep tersebut saling berhubungan.
*   Setiap masyarakat jelas memiliki nilai dan norma yang mengatur kehidupan bermasyarakat. Selain nilai dan norma, masyarakat memiliki sesuatu yang berharga yang akan menjadi dasar terbentuknya stratifikasi sosial. Dalam stratifikasi terdapat kelas-kelas sosial. Untuk mencapai kelas yang lebih tinggi, diperlukan adanya usaha,  yaitu melalui mobilitas sosial. Hasil dari sosialisasi dan interaksi akan membentuk lembaga-lembaga sosial untuk memenuhi kebutuhan masyarakat. Pada masyarakat pasti akan terjadi perubahan sosial budaya yang merupakan konsekuensi dari manusia yang bersifat dinamis.
*   Adanya keterkaitan antar konsep-konsep tersebut akan memudahkan penerapan sosiologi sebagai ilmu terapan.
*   Kita akan lebih mudah memahami keadaan di masyarakat dengan melihat hubungan antar konsep sosiologi tersebut terlebih dahulu. 

Sumber :http://dwiarum85.blogspot.com/2012/11/sosiologi-sebagai-ilmu-terapan.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar